Hery, S.I.P., M.I.P., alumnus jurusan Ilmu Perpustakaan UIN Alauddin Makassar, berhasil melaju ke babak final dalam ajang Pemilihan Pustakawan Berprestasi Tingkat Nasional Tahun 2024. Prestasi ini diraih Hery setelah melewati tahap seleksi administrasi dan portofolio yang ketat.
Ajang bergengsi ini diikuti oleh ratusan pustakawan dari seluruh Indonesia. "Alhamdulillah, saya dinyatakan lolos ke final (15 besar) dan akan melanjutkan kompetisi di Jakarta. Masih ada tahap wawancara dan presentasi. Mohon doa dan dukungannya," ujar Hery saat dikonfirmasi pada Kamis (30/5/2024).
Dalam kompetisi ini, Hery mengusung inovasi unggulannya yang bernama Badik Pustaka (Pengembangan Ide dan Inovasi Kepustakawanan). Inovasi berbasis gerakan ini bertujuan untuk mengubah perpustakaan menjadi ruang produksi karya, dengan fokus pada kajian, kepenulisan, dan kesenian.
Hery menjelaskan bahwa melalui inovasi ini, perpustakaan diharapkan tidak lagi hanya berfungsi sebagai tempat penyimpanan dan peminjaman buku, tetapi juga sebagai ruang pengembangan dan pemberdayaan potensi masyarakat. "Perpustakaan harus menjadi tempat di mana masyarakat dapat mengembangkan potensi dan menghasilkan karya," jelasnya.
Selama beberapa tahun terakhir, inovasi Badik Pustaka telah berhasil menghasilkan sekitar 130 karya tulis, 23 karya video, dan 2 karya musik. Karya-karya ini tercipta dari 24 agenda diskusi dan kajian berbagai tema yang dilaksanakan oleh Dinas Perpustakaan Kota Parepare. "Semoga inovasi ini dapat memberikan kontribusi terbaik untuk pengembangan gerakan kepustakawanan di tingkat lokal, regional, hingga nasional," harap Hery.
Kepala Dinas Perpustakaan Kota Parepare, Drs. H. Ahmad, M.Si., memberikan apresiasi tinggi atas prestasi yang dicapai oleh Hery. Ia berharap segala persiapan dapat dilakukan dengan baik menjelang perhelatan yang akan berlangsung pada 24-27 Juni 2024 mendatang. "Sukses selalu. Tunjukkan bahwa pustakawan Parepare memiliki dedikasi tinggi," tutup Ahmad.