Profil
Jurusan Ilmu
Perpustakaan berada di bawah naungan Fakultas Adab dan Humaniora UIN Alauddin
Makassar
Kompetensi
lulusan:
a.
Mampu mengaplikasikan ilmu kepustakawanan, dokumentasi, dan informasi pada
perpustakaan dan lembaga dokumentasi dan informasi lainnya.
b.
Mampu melaksanakan administrasi perpustakaan, dokumetasi, dan informasi
c. Mampu mempergunakan teknologi infomasi untuk
ilmu kepustakawanan, dokumentasi, dan informasi
Tujuan dari JIP FAH UINAM:
a.
Menghasilkan lulusan yang memiliki kemantapan akidah, kedalaman spiritual
dan keluhuran akhlak
b.
Menghasilkan lulusan yang memiliki kualifikasi:
1) Menguasai dasar-dasar ilmiah dan keterampilan dalam bidang ilmu
kepustakawanan, dokumentasi, dan informasi sehingga mampu menemukan, memahami,
menjelaskan, dan merumuskan cara penyelesaian masalah yang ada dalam kawasan
keahliannya.
2) Mampu menerapkan ilmu kepustakawanan, dokumentasi, informasi, dan
keterampilan yang dimilikinya dalam kegiatan produktif dalam pelayanan kepada
masyarakat dengan sikap dan perilaku yang sesuai dengan tata kehidupan bersama.
3) Mampu bersikap dan berperilaku dalam membawakan diri berkarya di bidang
ilmu kepustakawan, dokumentasi, dan informasi.
4) Mampu
mengikuti perkembangan ilmu kepustakawanan, dokumentasi, dan informasi.
Sejarah
Jurusan Ilmu Perpustakaan Fakultas Adab dan Humaniora berdiri
berdasarkan SK Direktur Jenderal Pembinaan Agama Islam Departemen Agama RI
Nomor: E/86/1999 Tanggal 5-5-1999
Jurusan Ilmu Perpustakaan Fakultas Adab dan Humaniora berdiri berdasarkan SK Direktur Jenderal Pembinaan Agama Islam Departemen Agama RI Nomor: E/86/1999 Tanggal 5-5-1999.
Pada masa awal berdirinya, Jurusan Ilmu Perpustakaan dipimpin oleh Ketua Jurusan Drs. M. Jayadi Kasim, M.Ag. dan Sekretaris Jurusan Dra. Surayah Rasyid, M. Ag. (1999-2010).
Selanjutnya, Jurusan Ilmu Perpustakaan dipimpin oleh Ketua Jurusan M. Quraisy Mathar, S.Sos., M. Hum. dan Sekretaris Jurusan Ahmad Muwaffaq, S. Ag, M. Ag. (2010-2015). Kemudian Jurusan Ilmu Perpustakaan dipimpin oleh Ketua Jurusan A.Ibrahim, S. Ag., S.S., M.Pd.. dan Sekretaris Jurusan Himayah, S. Ag., S.S., MIMS (2015-2019).
Kemudian Jurusan Ilmu Perpustakaan dipimpin oleh Ketua Jurusan Irvan Muliyadi, S.Ag., S.S., M.A dan Sekretaris Jurusan Touku Umar, S.Hum., M.IP (2019-2023). Saat ini, Jurusan Ilmu Perpustakaan dipimpin oleh Ketua Jurusan Touku Umar, S.Hum., M.IP dan Sekretaris Jurusan Saenal Abidin, S.I.P., M.Hum (2023-2027)
Fasilitas
Jurusan Ilmu Perpustakaan FAH UINAM mempunyai fasilitas ruang kuliah di dua gedung, ruang Laboratorium untuk Praktikum, perpustakaan, akses ke multimedia dan fasiltas pendukung lainnya yang disediakan oleh Fakultas Adab dan Humaniora UIN Aauddin Makassar